"Dibangun untuk memenuhi kebutuhan muda mudi Pontianak yang hobi bersepeda BMX. Berlokasi di Jalan A. Vani. Digulis Extreme Park telah diresmikan oleh Walikota Pontianak, H Sutarmidji SH, M.Hum pada 26
Februari 2017. Digulis Extreme Park, berdekatan dengan Taman Digulis dan Jogging Track Untan, tidak jauh dari lokasi Monumen Digulis dan Hutan Kota Arboretum Sylva Untan."